Bisnis yang cocok untuk pelajar, pemula, mahasiswa sampai ibu rumah tangga

 Ide bisnis untuk pemula apa? Lagi-lagi kita akan membahas tentang bisnis yang cocok untuk pelajar, pemula, mahasiswa sampai ibu rumah tangga.

Apa saja ide bisnis yang cocok untuk pemula?Pertanyaan tersebut seringkali ditanyakan orang yang ingin memulai bisnis, baik dalam Media online atau offline sekalipun. Bisnis online pemula memang jadi pilihan, mengingat modal yang dikeluarkan relatif sedikit, mudah, dan tentunya minim resiko ketimbang membuka usaha secara fisik.

Ada banyak ide bisnis online untuk pemula yang bertebaran di internet, namun banyak juga yang kurang menjelaskan secara rinci seperti membuka bisnis reseller atau dropship affiliater dan masih banyak lagi. Namun sebelum memulai membahas tentang bisnis yang cocok untuk pemula, ada baiknya mempertimbangkan matang-matang ide bisnis online yang akan dipilih, agar nantinya kamu bisa lebih memahami jika memang terjadi masalah di tengah-tengah bisnis. 

Daftar Isi

Bisnis yang cocok untuk pelajar, pemula, mahasiswa sampai ibu rumah tangga


Apa bisnis yang cocok untuk pemula? Pasti kamu sering bertanya tentang hal itu! Lalu apakah ada bisnis yang benar-benar cocok untuk pemula? Secara konteks, yang namanya bisnis itu tidak untuk pemula, dalam berbisnis memang bisa di lakukan oleh siapa saja, namun kamu harus benar-benar mengerti bagaimana bisnis, dan bagaimana menjalankan bisnis. Oleh karena itu, kamu bisa membaca beberapa ulasan kami di bawah ini tentang beberapa binis yang cocok untuk pemula.

Note: perlu di perhatikan bahwa dalam memulai bisnis di bawah ini di perlukan keuletan, konsisten dan kerja keras. 

1. Dropship

Dropship sangat cocok sebagai bisnis online pemula. Pelaku bisnis dropship di juluki sebagai Dropshiper, dan tempat Dropshiper mendapatkan barang adalah Supplier. Bisnis dengan metode seperti ini sebenarnya sangat mudah di bayangkan, namun akan sangat susah jika di lakukan, pasalnya kamu harus pintar-pintar mengiklankan barang yang kamu tawarkan, serta kamu harus mengambil keuntungan dari harga barang pertama.

Note: Dalam bisnis Dropshiper ada 2 contoh yang bisa kamu terapkan, di antaranya adalah:

Semi suplier

Semi supplier adalah julukan bagi orang yang menjadi tangan kedua dalam penerimaan barang dagangan, jadi contoh gampangnya gini kamu akan membeli banyak barang di supplier, dan barang tersebut nantinya akan kamu jual lagi ke orang lain dengan posisi sebagai Pembeli atau juga sebagai Dropshiper.


Pure Dropshiper

Berbeda dengan Semi Dropshiper, Pure Dropshiper lebih berfokus dengan Pre Order. Biasanya pelaku Dropshiper akan menampung orderan dalam waktu tertentu, dan akan di pesan jika waktu yang telah di tentukan selesai.


2. Desain Grafis

Desain grafis tak kalah menarik untuk dijadikan  sebagai bisnis online pemula untuk meraup keuntungan tinggi. Selain hasilnya tidak hanya dibutuhkan untuk media cetak, kini telah banyak media online yang juga membutuhkan jasa desain grafis seperti blogger, dan youtuber dan masih banyak lagi.

Namun, bagi Anda yang mungkin tidak memiliki latar belakang pendidikan desain, jangan berkecil hati, karena pada saat ini banyak aplikasi yang bisa di manfaatkan untuk membuat desain grafis. Saat ini sudah banyak pemain bisnis desain grafis yang belajar secara otodidak dan semua bisa di capai hanya dengan bantuan internet saja. Anda bisa memulainya dengan mengenali aplikasi-aplikasi pendukung desain grafis seperti Adobe Photoshop, Inkscape, Adobe Illustrator, Adobe InDesign, Corel Draw, dan aplikasi edit foto di android lainya seperti PicsayPro dan Lightroom. Bahkan, saat ini sudah banyak tersedia ragam situs online untuk membuat logo desain grafis yang bagus, dan itu semua bisa kamu manfaatkan secara Gratis.

Bila masih kurang meyakinkan, Anda bisa mempelajarinya dengan mengikuti kursus online atau panduan tutorial di media sosial. Seperti Canva Design School, yang menjadi salah satu platform kursus online desain grafis secara gratis, dengan menawarkan empat jenis modul yang membahas tentang font, background, layout, shapes, gambar dan sebagainya.

Sama dengan jasa fotografi atau videografi, Anda bisa mengawali bisnis ini dengan menawarkan jasa ke orang-orang terdekat dahulu, manfaatkan jaringan teman dan keluarga, jika memang hasil yang kamu berikan bagus dan harga bersaing mungkin gak lama bisnis yang kamu kelola akan cepat berkembang. Bila sudah semakin meluas, maka Anda bisa mengumpulkan setiap karya Anda untuk dijadikan portfolio. Anda pun juga bisa mempublikasikan setiap hasilnya secara online dengan membuat website pribadi, blog, situs online atau dengan platform besar seperti github.


3. Influencer

Bisnis yang cocok untuk pelajar, pemula, mahasiswa sampai ibu rumah tangga adalah influencer, system bisnis ini bisa di lakukan oleh siapa saja bahkan oleh ibu rumah tangga. Influencer sering di kaitkan dengan selebgram, sebenarnya bukan selebgram saja, jika kamu punya followers banyak dari Tiktok atau Twitter, kamu bisa memanfaatkan hal ini sebagai salah satu peluang bisnis yang cocok untuk pemula..

Kamu bisa mencari Endorse dari brand yang baru mulai atau sudah terkenal, nantinya brand akan membayar kamu sesuai dengan apa yang kamu tawarkan.


4. Food Vlogger

Bisnis yang cocok untuk pelajar, pemula, mahasiswa sampai ibu rumah tangga adalah Food Vlogger. Food vlog memiliki konten mengenai vlogger yang memberikan ulasan suatu makanan atau minuman yang sedang hits atau yang menjadi ciri khas suatu daerah secara acak.

Di era digital saat ini tentu semua orang menyukai hal-hal serba instan dan gampang. Tak heran, menjadi vlogger atau video blogger menjadikan pekerjaan yang menjanjikan pada saat ini, kamu patus mecobabya karena semua ini gratis dan bisa di lakukan oleh siapa saja. Dengan merekam sesuatu hal yang kita lakukan, dengan sendirinya akan menghasilkan pundi-pundi uang ke kantong pribadi kita, namun semua itu butuh proses ya tentunya.

Tren video blogger saat ini salah satunya adalah Food Vlogger . Sebenarnya apa sih Food Vlogger itu? Food Vlogger adalah pekerjaan yang mengambil atau merekam gambar makanan dan memberikan keuntungan untuk orang yang melakukannya, biasanya dibagikan di YouTube.

Biasanya Food Vlogger akan mengambil keuntungan dari konten yang di bagikan melalui platform Youtube atau media sosial lainya, dan apakah kamu tau? Kalau kamu juga bisa makan gratis dengan menjadi Food Vlogger? Cara kerjanya sebenarnya saling menguntungkan, baik bagi penjual atau kamu sendiri, penjual akan mendapatkan iklan dan feedback menarik dari kamu, dan kamu dapat mencoba makanan secara gratis dan tentunya bisa kamu buat konten.


5. Publisher Ads

Bisnis yang cocok untuk pelajar, pemula, mahasiswa sampai ibu rumah tangga adalah Publisher Ads. Apakah kamu tau jika banyak di antara para Publisher Ads yang mendapatkan Ratusan juta tiap tahun nya? Yaps mastimon adalah salah satu Publisher Ads yang saat ini menjadi suhu bagi para blogger, sebenarnya bukan mastimon saja, masih banyak di antaranya dan akan susah jika di sebutkan satu persatu di artikel ini.

Publisher Ads bisa di lakukan oleh siapa saja bahkan oleh para pemula dan ibu rumah tangga, pada dasarnya Publisher Ads tidak memerlukan banyak alat bahkan bisnis ini bisa kamu lakukan hanya dengan memanfaatkan ponsel android yang kamu punya.

Contoh Publisher Ads yang terkenal dan tentunya membayar adalah:

  • Google Adsense
  • Hiltopads
  • Propeller
  • Adstera
  • Hitadsmedia
  • Galaksion
  • Dan masih banyak lagi

Cara penggunaannya cukuplah simpel, kamu hanya perlu untuk mendaftarkan sebuah blog. Daftarkan blog kamu di blogspot atau wordpress, kemudian buatlah artikel secara rutin , jika di rasa viewers sudah banyak silahkan daftarkan blog kamu di penyedia iklan yang sudah saya jelaskan di atas!

Tag: bisnis yang cocok untuk pemula, bisnis pemula, binsis untuk ibu rumah tangga, bisnis untuk mahasiswa, bisnis untuk pelajar, bisnis yang di minati, trend bisnis untuk pemula, bisnis untuk pemula, bisnis pelajar